Beberapa hari yang lalu, kami melaporkan bahwa kemungkinan smartphone BackBerry selanjutnya akan dihasilkan dari kerjasama antara BlackBerry dan TCL untuk merubah brand smartphone Alctel menjadi BlackBerry. Pada rumor tersebut mengatakan jika Alcatel Idol 4 akan dirubah namanya menjadi BlackBerry dengan kode nama Hamburg.



Baru-baru ini pengguna akun Twitter bernama “The Malignant” yang cukup gencar dalam mengungkap smartphone terbaru telah memamerkan bocoran foto asli dari BlackBerry Hamburg. Menurut informasi yang didapat perangkat BlackBerry Hamburg sendiri nantinya akan diperkenalkan dengan nama BlackBerry NEON. Smartphone tersebut dikatakan akan memiliki body yang terbuat dari bahan metal serta desain yang menyerupai Alcatel Idol 4.



Sedangkan untuk spesifikasinya sendiri sudah bocor beberapa waktu yang lalu melalui GFXBench, dimana perangkat akan membawa layar seluas 5,2 inci dengan tingkat resolusi Full HD 1080p, serta akan ditenagai oleh prosesor octa core dari chipset Snapdragon 615. Selain itu, terdapat pula RAM sebesar 3GB dengan penyimpanan internal sebesar 16GB yang masih bisa diperluas menggunakan microSD.

Untuk fotografi akan mengandalkan kamera utama beresolusi 12MP serta kamera depan beresolusi 8MP dan menjalankan sistem operasi Android 6.0.1 Marshmallow. Smartphone BlackBerry NEON sendiri diharapkan bakal rilis pada semester kedua tahun ini.

Bicara soal harga, memang belum diketahui secara pasti, namun BlackBerry sebelumnya pernah memberikan bocoran bahwa smartphone Android BlackBerry selanjutnya akan dibanderol antara $300-$400 (Rp4 juta – Rp5 jutaan).

Baca Juga :
Cara cari tugascepat & mudah tanpa harus terputar2 di internet
24 Drama Korea Terbaik dan Terpopuler 2016
Cara Menonton Tanpa Harus Download Film
Cara Mendapatkan Uang dari Internet 2016
Tips Memulai Bisnis Trading Seperti di Film Mimpi Sejuta Dollar